Inilah Beberapa Manfaat Kacang Hijau Untuk Kesehatan

Kacang Hijau
ARDINTORO |dot| COM - Taukah Kalian bahwa Kacang Hijau itu berumur pendek, kisaran umur kacang hijau 60 hari setelah itu mati. Kacang hijau termasuk tanaman semak semusim yang berasal dari India dan menyebar di Indonesia di perkirakan pada awal abad ke-17.

Indonesia adalah salah satu Negara yang penduduknya penanam kacang hijau, daerah di Indonesia yang menjadi penghasil kacang hijau yaitu: Jawa timur, Sulawesi selatan, Jawa barat, Nusa tenggara barat, Jawa tengah, Nusa tenggara timur dan DI Yogyakarta.

Kacang hijau merupakan bahan makanan yang banyak menggandung vitamin di antaranya: Vitamin A, B, C dan E, serta mengandung protein nabati yang bernilai tinggi sehingga sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh khususnya di masa pertumbuhan.

Oleh karena itu, kacang hijau banyak di jadikan sebagai bahan makanan bayi dan minuman siap saji, baik kemasan kaleng maupun kotak. Karena manfaatnya itulah, di Masyarakat kita kacang hijau banyak di jadikan bahan olahan misalnya: Onde-onde, kue ketan, selai, bakpia, bubur, bakpau, jus, kolak, dodol, kue susu, dll.

Protein dalam kacang hijau sanggat tinggi. Selain itu kacang hijau mengandung kalsium, karbohidrat, fospar, dan zat besi yang sangat di perlukan oleh tubuh kita. Berikut ini tabel kandungan gizi kacang hijau dalam setiap 100 gram serta perbandingan protein antara kacang hijau dan bahan makanan lain.

1. Kandungan Kacang Hijau

No
Jenis Kandungan Gizi Kacang Hijau
Bobot
1
Kalori (kal)
345,00
2
Protein (g)
22,0
3
Lemak (g)
1,20
4
Karbohidrat (g)
62,90
5
Kalsium (mg)
125,00
6
Fosfar (mg)
320,00
7
Zat besi (mg)
6,70
8
Vitamin A (SI)
157,00
9
Vitamin B1 (mg)
0,64
10
Vitamin C (mg)
6,00
11
Air (g)
10,00

2. Perbandingan antara kadar Protein Kacang Hijau dan bahan makanan lain

No
Bahan Makanan
Protein Bobot (%)
1
Kacang hijau
22,00
2
Susu skim kering
36,00
3
Daging
19,00
4
Telur ayam
13,00
5
Ikan segar
17,00
6
Beras
6,80
7
Jagung
9,20
8
Tepung singkong
1,10
Kandungan zat yang terdapat dalam kacang hijau sangat bermanfaat, yang dapat di gunakan menyembuhkan berbagai macam penyakit, misalnya beri-beri, anemia, wasir, obat pencuci perut, dan gangguan hati. Jika Kalian mengalami sulit buang air besar bisa di atasi dengan makan kacang hijau.

Kecambah atau Touge yang Bermanfaat

Manfaat Kecambah atau Tauge untuk Kesehatan
Produk olahan lain yang juga sangat bermanfaat untuk kesehatan adalah kecambah atau touge. Kecambah atau toge adalah biji kacang hijau yang sudah tumbuh (bertunas). Berikut manfaat kecambah atau tauge untuk kesehatan:

(1). Membantu menyembuhkan diabetes. Serat yang terdapat pada kecambah dapat membaantu memperlambat pemecahan dan penyerapan glukosa.

(2). Mengencangkan kulit. Kulit menjadi awet muda dan membuatnya bersinar. Serat dalam kecambah yang mengandung anti oksidan bisa melawan radikal bebas yang dapat menimbulkan kerusakan jaringan kulit. Dengan demikian akan menghambat proses penuaan dan merangsang pertumbuhan jaringan kulit yang baru.

(3). Menyehatkan sistim pencernaan. Serat yang tinggi pada kecambah dapat meregenerasi bakteri yang sangat bermanfaat dalam usus besar.

(4). Mencegah perkembangan sel kangker payudara. Serat pada kecambah dapat membantu penyerapan hormon estrogen. Hormon estrogen yang nggak dapat di serap dengan baik akan kembali beredar dalam tubuh dan akan memicu berbagai gangguan di antaranya kanker payudara.

Itulah beberapa manfaat kacang hijau untuk kesehatan. Bisa Kalian manfaatkan sesuai dengan kebutuhan, bila ada yang ingin menambahkaan manfaat lain dari kacang hijau bisa menuliskan di kolom komentar, terimakasih.



Referensi dan Sumber Gambar
  • S. Rositawaty, dkk. 2009. Sehat dengan kacang hijau. Bandung: CV Citra Praya.
  • Hambali Erliza, dkk. 2006. Membuat Aneka Minuman Kesehatan. Jakarta: Penebar Swadaya. 
  • Purwono dan Rudi Hartono. 2005. Kacang Hijau. Jakarta: Penebar Swadaya. 
  • fimela.com

Post a Comment for "Inilah Beberapa Manfaat Kacang Hijau Untuk Kesehatan"